shiafrica.com

Video: Adu Cantik Bisnis Kosmetik Lokal

Beauty Journey

Video: Adu Cantik Bisnis Kosmetik Lokal

Indonesia TV, Indonesia
30 May 2024 16:24

Jakarta, Indonesia- Bisnis produk kosmetik dan skincare semakin diminati yang tercermin dari data Badan Pengawas Obat dan Makanan (Bpom) yang mencatat pertumbuhan industri kecantikan di Indonesia mencapai 21,9% dalam setahun dengan jumlah perusahaan mencapai 1.010 perusahaan pada pertengahan 2023.

Tingginya populasi penduduk berusia muda di Tanah Air yang diikuti dengan peningkatan kesadaran masyarakat terhadap penggunaan produk kecantikan dimanfaatkan oleh banyak orang untuk menjadi beautypreneur dengan meluncurkan merek kosmetik dan skincare-nya sendiri.

Founder KF Beauty & KF Beauty Aesthetic, Cinty Prasetya mengatakan industri kecantikan di Indonesia tumbuh pesat dalam 7 tahun terakhir seiring dengan meningkatnya inovasi dan teknologi di industri ini dan terus naiknya kebutuhan produk kecantikan Tanah Air. Selain itu pemanfatan jaringan distributor menjadi strategi marketing yang mendukung bisnis kosmetik lokal.

Seperti apa prospek dan tantangan bisnis skincare lokal di Indonesia? Selengkapnya simak dialog Maria Katarina dengan Founder KF Beauty & KF Beauty Aesthetic, Cinty Prasetya dalam Closing Bell,Indonesia (Kamis, 30/05/2024)

 



Terkini Lainnya

Tautan Sahabat